Tokoh masyarakat Desa Kolono, Ruslan mengapresiasi kejujuran dari calon bupati Morowali nomor 3, Iksan Baharuddin Abdul Rauf. Menurutnya Iksan tidak banyak janji dan hanya membicarakan hal-hal yang realistis.
“Yang dibicarakan Pak Iksan ini masuk akal dan realitis. Tidak banyak berjanji yang muluk-muluk, itu tanda pemimpin yang menghargai masyarakatnya,” kata Ruslan, Rabu (30/10/2024).
Bukti jelas dari pernyataannya itu disebutnya ada dalam pembahasan persoalan tanaman hidroponik. Iksan lebih memilih mengembangkan sesuatu yang sudah ada dan dianggap baik daripada membuat sesuatu yang baru namun belum pasti.
“Seperti soal hidroponik itu sudah baik dan ingin dikembangkan oleh Pak Iksan. Tidak seperti pemimpin sebelumnya yang tidak memperhatikan persoalan itu,” tukasnya.
“Kualitas kepemimpinan seseorang itu sebenarnya sudah bisa dinilai dari sikapnya. Tidak perlulah banyak janji mencoba membuat gebrakan. Yang sudah ditanamkan, sudah itu saja yang dikembangkan,” sambungnya.
Tak hanya itu, ia juga menyukai pemikiran Iksan yang sangat mendukung pelaku UMKM di Morowali. Bagi dia, peran pemerintah memang cukup vital akan kesuksesan para pelaku UMKM di Morowali.
“Pak Iksan ini juga sangat tanggap soal UMKM. Sama halnya seperti kemarin itu pemerintah kurang perhatian, padahal UMKM itu yang menghidupkan masyarakat,” tegasnya.
“Pak Iksan ini berkomitmen untuk tidak hanya memperhatikan tapi juga berniat meningkatkan UMKM di Morowali. Penting itu soalnya UMKM menjadi alternatif para petani atau nelayan yang sedang berada di masa sulit seperti kondisi laut yang tidak baik atau menunggu hasil panen,” pungkasnya.